Monday, August 10, 2009

Training PENELITIAN TINDAKAN KELAS di NGANJUK


Memenuhi undangan KGI - Klub Guru Indonesia cabang Nganjuk Jawa Timur, atas dukungan Penerbit Indeks yang menerbitkan buku Penelitian Tindakan Kelas dimana Saya dan Bapak H. Wijaya Kusumah Guru SMP Labschool Rawamangun Jakarta Timur sebagai penulisnya, Kami menjumpai hampir seratus guru TK hingga SLTA se Nganjuk dan sekitarnya, Minggu 9 Agustus 2009 di Gedung Wanita Nganjuk Jawa Timur.

Sessi awal pagi hari adalah saatnya saling mengenal, mencari tahu teman yang punya hobi sama ... dalam nuansa bermain yang menimbulkan gairah, mencairkan kebekuan dan membuat peserta siap memasuki materi Saya ... sebuah dorongan berubah agar tak menjadi guru yang biasa-biasa saja. Selanjutnya sahabat saya Bapak H. Wijaya Kusumah memotivasi untuk menulis PTK.

Sessi setelah makan siang dan sholat dhuhur adalah workshop mengidentifikasi judul-judul yang mungkin diteliti, hasilnya dipresentasikan oleh perwakilan kelompok. Setelah bermain angin kencang berhembus ke Nganjuk ... training dilanjutkan dengan berlatih mengidentifikasi masalah ... hingga waktu untuk berpisah mengingatkan kami dan mengakhiri sessi yang amat mengesankan.

Terima kasih untuk KGI Nganjuk dan Direktur PT Indeks yang mensupport kegiatan pelatihan, juga Mas Huda yang melayani kami dengan sepenuh hati ... semoga bermanfaat

No comments: